Header Ads Widget

kwarcabkarawang.org

Scout Rescue 0915 Bantu Pencarian Orang Tenggelam di Irigasi BTT Karawang

 


KARAWANG - Pramuka Peduli Scout Rescue Kwarcab Karawang turut bergabung bersama SAR Gabungan dalam pencarian orang tenggelam. Korban merupakan pengendara roda dua yang terpeleset ke aliran BTT (Bendung Tarum Timur) dekat PT Dean Shoes Tamelang di bawah jembatan tol.

Diduga korban memaksakan melintas dialiran air yang sangat deras, korban beserta kendaraan roda duanya terjatuh ke aliran sungai pada 13 Maret 2022.

"Sebanyak 7 orang anggota Scout Rescue 0915 turut membantu dalam pencarian tersebut dan di fokuskan pencarian di wilayah jembatan Purwasari Kabupaten Karawang, sekitar 3 km dari tempat kejadian musibah," ujar Anggota Scout Rescue 0915 Wardiansyah.

Senin, 14 Maret 2022 pukul 18.10 WIB korban berhasil ditemukan di sekitaran Jembatan Purwasari dalam kondisi meninggal dunia dan diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.

(Admin Kwarcab Karawang)

Posting Komentar

0 Komentar